Wow, Indonesia Jadi Negara dengan Kenaikan Ranking FIFA Terbesar untuk Edisi April 2024

Nusantaratv.com - 04 April 2024

Indonesia mengalahkan lompatan Afghanistan dan Libya pada ranking FIFA edisi April 2024.
Indonesia mengalahkan lompatan Afghanistan dan Libya pada ranking FIFA edisi April 2024.

Penulis: Marco Tampubolon

Nusantaratv.com - Indonesia menorehkan catatan spesial pada ranking terbaru FIFA edisi April 2024. Penampilan gemilang tim timnas belakangan ini, membuat Merah Putih  mampu menempati urutan ke-134 dunia. 

Sebelumnya, pada edisi Februari 2024, Indonesia menempati posisi ke-142. Tim Merah Putih kemudian naik 8 peringkat usai tampil memukau sepanjang Maret tahun ini.

Dua kemenangan beruntun atas Vietnam telah mendongkrak posisi Merah Putih. Dengan tambahan 30.04 poin, Indonesia merangsek ke posisi 134 dunia melewati Malaysia yang turun ke urutan 138.

Hebatnya lagi, Indonesia tercatat sebagai negara dengan lompatan terbesar pada ranking FIFA edisi terbaru. Skuad Merah Putih unggul atas Afghanistan yang naik 7 ke posisi 151 dan Libya yang naik 6 peringkat ke posisi 114.

Peningkatan ini sudah bisa diprediksi sebelumnya. Kenaikan drastis di ranking FIFA tak lepas dari penampilan gemilang Skuad Merah Putih sepanjang Maret. 

Sementara itu, urutan pertama masih dipegang oleh Argentina. Albiceleste belum tergusur meski hanya mendapat tambahan 2.8 poin. Prancis menyusul di posisi kedua diikuti Belgia yang naik satu setrip menggusur Inggris ke posisi ke-4. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])