YouTuber Cilik Asal Korea Boram Kena Hoax Meninggal Dunia

Nusantaratv.com - 19 Maret 2022

YouTuber Boram/net
YouTuber Boram/net

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Kabar palsu atau hoax menimpa Youtuber cilik asal Korea, Boram. YouTuber cilik yang terkenal dengan ulasan mainannya itu kena hoax meninggal dunia baru-baru ini.

Kabar hoax kematian Boram juga memunculkan berbagai spekulasi lain. Termasuk soal kasus pelecehan yang diduga dialami oleh Boram.

Netizen banyak yang tidak senang menyaksikan Boram menjalankan rencana yang dirancang oleh orang tuanya di channel tersebut. Termasuk memakan makanan yang dianggap bisa membahayakan kesehatan bocah itu.

Orang tua Boram dituduh melakukan pelecehan terhadap anak beberapa tahun yang lalu. Selain itu, ada dugaan eksploitasi yang dialami oleh Boram yang dipaksa untuk tampil demi mendapatkan viewers.

Pada 2017, Save the Children melayangkan gugatan tentang masalah tersebut. Kasus ini juga didaftarkan ke persidangan. Mereka kesal karena Boram berakting tengah hamil yang membuat mereka khawatir akan memberi dampak negatif pada publik dan kesehatan mental Boram. Tapi, kasus pelecehan ini tidak pernah terbukti.

Boram disebut-sebut mengantongi Rp 44 miliar setiap bulannya. Dua tahun yang lalu, ia juga membeli sebuah apartemen mewah di kawasan Gangnam.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



1

(['model' => $post])