Pesan RM BTS Jelang Wamil

Nusantaratv.com - 09 Desember 2023

RM BTS/Instagram
RM BTS/Instagram

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - RM BTS memberi pesan kepada fans terutama yang berada di Korea Selatan. Dia meminta agar ARMY tidak mendatangi lokasi pelatihan dasar mereka.

RM menjelaskan alasannya. Dia tidak ingin orang lain yang juga memulai pelatihan militer di hari yang sama merasa terganggu.

"Kami meminta kalian untuk tidak datang ke lokasi di hari kami memulai wajib militer karena ada banyak orang lain juga yang melakukan kegiatan yang sama, keramaian bisa mengganggu keluarga mereka," tutup RM.

Empat member BTS diketahui memang akan memulai wajib militer pekan depan. 

Sebelumnya diberitakan bahwa RM, V, Jungkook, dan Jimin akan memulai pelatihan dasar militer mereka pada 11 dan 12 Desember 2023. Dalam siaran langsung Weverse BTS belum lama ini, mereka buka suara soal rencana wamil tersebut.

Meski belum secara resmi memulai wajib militer mereka, para member mengaku tidak sabar untuk bertemu kembali dengan ARMY setelah menyelesaikan tugas nanti. 

Mereka juga ingin segera berkumpul dan beraktivitas lagi dengan member lengkap.

"Kami tahu betul kebersamaan kami akan memancarkan energi yang signifikan," kata member dalam siaran langsung.

Jungkook menambahkan bahwa mereka memutuskan untuk masuk wamil di waktu berdekatan karena satu alasan. Yakni agar mereka juga bisa menyelesaikan kegiatan wajib militer di waktu bersamaan.

Dia juga mengaku sangat senang bisa menyelesaikan promosi solo sebelum wamil. Proyek solo Jungkook dengan album GOLDEN terbilang sukses.

"Kami memutuskan untuk masuk militer di waktu bersamaan karena kami ingin berkumpul sebagai grup lengkap secepat mungkin. Aku juga merasa lega karena bisa menumpahkan semuanya untuk proyek soloku sebelum tugas wajib militer ini. Aku tidak punya penyesalan dan berpikir perilisan ini adalah hal terbaik yang kulakukan," kata Jungkook.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])