Penyebab Kematian Matthew Perry Terungkap Lewat Hasil Autopsi Terbaru

Nusantaratv.com - 16 Desember 2023

Matthew Perry/Instagram
Matthew Perry/Instagram

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Autopsi terbaru telah diungkap ke media. Hasilnya, penyebab kematian aktor Matthew Perry pun terkuak. Bintang Friends itu meninggal dunia akibat efek akut dari ketamin.

Matthew Perry ditemukan meninggal dunia di kolam renang kediamannya di Los Angeles pada 28 Oktober 2023. Dilansir dari Associated Press pada Sabtu (16/12/2023), hasil autopsi dirilis pihak kepolisian Los Angeles pada Jumat (15/12) waktu setempat. 

Sempat disebutkan sebelumnya bahwa Matthew Perry meninggal karena tenggelam, tapi rupanya itu hanyalah faktor sekunder penyebab sang aktor meninggal.

Polisi menjelaskan dalam laporan resminya, Matthew Perry meninggal dunia karena efek anestetik akut dari ketamin yang dia konsumsi. Kerabat terdekat aktor 54 tahun itu menyebutkan, Matthew Perry memang rutin mengonsumsi ketamin sebagai terapi buat depresi dan gangguan kecemasan yang dia alami.

Hanya saja dari laporan autopsi ditemukan level ketamin dalam jasad Matthew Perry terlalu tinggi untuk ukuran orang yang mengonsumsinya sebagai obat depresi. Malah ditemukan kadar ketamin dalam tubuh Matthew Perry setara anestesi umum yang digunakan pihak dokter sebagai obat bius sebelum prosedur operasi.

"Jumlah ketamin dalam tubuhnya cukup untuk membuatnya kehilangan kesadaran dan kemampuan untuk mempertahankan diri di atas air," kata Dr. Andrew Stolbach saat membaca laporan autopsi.

"Menggunakan obat bius di kolam atau bak mandi air panas, terutama saat sendiri, sangat berisiko, dan sayangnya risiko terhadap Matthew Perry di sini fatal," lanjutnya.

Dijelaskan oleh Dr. Andrew Stolbach, obat-obatan yang dikonsumsi oleh Matthew Perry sebenarnya aman digunakan sesuai resep.

Lebih lanjut lagi disebutkan bahwa kandungan ketamin selama beberapa pekan pengobatan jumlahnya tak akan mencapai level setinggi itu (saat Matthew Perry meninggal). Alasannya karena ketamin merupakan obat-obatan yang proses metabolismenya cepat, dalam hitungan jam.

Dalam laporan autopsi yang sama, kematian Matthew Perry juga disebabkan oleh penyakit jantung koroner serta konsumsi buprenorphine, yakni jenis obat yang digunakan untuk gangguan penggunaan opioid.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])