Lenny Hartono Jabat Ketua PD Parfi Bali, Paramitha Rusady Siap Dukung

Nusantaratv.com - 01 Mei 2024

Lenny Hartono (istimewa)
Lenny Hartono (istimewa)

Penulis: Beno Junianto

Nusantaratv.com - Lenny Hartono yang sudah sangat dikenal sebagai tokoh yang memiliki banyak ide kreatif dan dikenal sebagai pengusaha, penggiat industri fashion dan hiburan tidak hanya di Bali bahkan sampai ke kancah Nasional, secara resmi dipercaya untuk menjadi Ketua PD Parfi Bali. Hal ini tertuang dalam Surat Keputusan Pengurus Besar Persatuan Artis Film Indonesia yang diterimanya pada tanggal 30 April
2024.

Bertempat di Ruang Media Centre Kantor Dinas Pariwisata Provinsi Bali. Surat Keputusan
diserahkan langsung oleh Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Artis Film Indonesia
( PB Parfi ) Alicia Djohar yang didampingi oleh Wakil Ketua Umum PB Parfi Paramitha
Rusady dan disaksikan langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Tjok Bagus
Pemayun dan undangan lainnya.

Dengan resmi diterimanya Surat Keputusan Pengurus Daerah Persatuan Artis Film
Indonesia Provinsi Bali ( PD Parfi Bali ), maka akan menjadi awal Lenny Hartono dań
jajarannya untuk memajukan industri film yang ada di Bali agar lebih bersinar dengan
berbagai karya dan ide kreatif yang dihasilkan. Dimana Hal ini akan menjadi peluang dan momentum bagi generasi muda yang menyukai seni peran utamanya film untuk ikut aktif memajukan industri perfilman di Bali bahkan menjadi wadah bagi para sineas muda Bali untuk terus berkarya untuk Bali sehingga mampu menjaga adat, tradisi, budaya, adat istiadat dan mempromosikan pariwisata yang selama ini sudah sangat dikenal Dunia.

Ketua Umum PB Parfi Alicia Djohar dalam sambutannya mengatakan Kehadiran PD Parfi
Provinsi Bali tentunya akan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari sendi kehidupan
masyarakat Bali dan berharap menambah warna baru yang lebih banyak dan aktif
menumbuhkan dunia seni dalam hal ini adalah seni Peran.

PD Parfi Bali sudah tidur terlalu panjang, hampir 10 tahun ,maka sekarang sudah
saatnya terbangun dan menyala lagi. Kehadiran kembali PD Parfi Bali untuk lebih
menumbuhkan kembangan artis Film didaerah adalah sangat penting , tentunya
melakukan pembaharuan dan pembentukan pengurus baru yang mempunyai prequensi yang sama dengan pengurus pusat untuk menjadikan Film nasional lebih berkibar lagi. Dimana dibutuhkan perjuangan dan kesungguhan bagi pengurus baru yang terpilih bersama masyarakat serta para pelaku seni film di Bali untuk menjadikan Film Indonesia semakin menemukan titik pengakuan dari berbagai
pihak dan mendapat dukungan dari pemerintah maupun swasta.

Sementara itu Artis Paramitha Rusady yang juga sebagai wakil ketua PB PARFI
mengatakan sangat mengapresiasi dengan terbentuknya PD PARFI BALI dimana kedepan justru peran daerah akan memegang peranan penting sebagai ujung tombak film nasional , harapannya dibali lebih banyak lagi lahir artis artis yang mempunyai kemampuan acting yang hebat. Dan untuk itu organisasi PARFI
memegang peran penting untuk mewujudkan harapan itu.

Persatuan Artis Film Indonesia yang lahir ditahun 1956 adalah organisasi
Keartisan tertua dan keberadaanya berada dibawah Kementrian Pendidikan dan
Kebudayaan , tepatnya dirjen Film ,Musik dan Media baru.dibawah payung hukum
kementrian HUKUM dan HAM maka PARFI dinyatakan sebagai organisasi yang
sah.

Ketua PD Parfi Bali Lenny Hartono dalam sambutannya mengatakan sangat merasa bangga berada dalam organisasi yang sangat luar biasa dan ini merupakan tantangan sekaligus motivasi dimana sebagai Ketua PD Parfi Provinsi Bali bukanlah hal yang mudah melainkan sesuatu yang harus terus dipelajari sehingga dapat memberikan sesuatu yang terbaik untuk dunia seni peran di Bali dan industri film yang ada di Bali. Kedepannya akan banyak program-program yang akan dilaksanakan untuk menghasilkan karya yang luar biasa tidak hanya di lokal bahkan sampai ke Nasional dan Internasional. Kedepannya PD Parfi Bali juga menggandeng dan berjalan bersama dengan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten Kota di Bali untuk bersama-sama memajukan dunia seni peran dan industri Film di Bali. Sehingga membuat Bali bukan hanya dikena karena alamnya yang indah dan seni budayanya yang terjaga melainkan menjadi barometer film terbaik di Dunia.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Tjok Bagus Pemayun mengatakan kekuatan
Bali adalah seni dan budaya. Hadirnya PD Parfi Bali diharapkan membantu menyebarkan informasi terkait, seni, budaya dan pariwisata.

Dan dengan adanya PD Parfi Provinsi Bali diharapkan kemampuan akting dan
produksi Film indonesia makin meningkat lewat pelatihan pelatihan yang diadakan
secara berkala untuk bisa mengimbangi perkembangan kemajuan industri Film
Nasional menuju Internasional.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])