Konser Global NCT 127 Tembus 700.000 Penonton

Nusantaratv.com - 30 Januari 2023

Grup idola K-pop NCT 127 usai menggelar konser NCT 127 2ND Tour "NEO CITY: JAKARTA - THE LINK" di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang pada Sabtu (5/11/2022). (twitter.com/NCTsmtown_127)
Grup idola K-pop NCT 127 usai menggelar konser NCT 127 2ND Tour "NEO CITY: JAKARTA - THE LINK" di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang pada Sabtu (5/11/2022). (twitter.com/NCTsmtown_127)

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com - Grup K-pop NCT 127 menyelesaikan tur global keduanya “Neo City: The Link” yang dilaporkan telah menarik sekitar 700.000 penonton di 17 kota besar, menurut keterangan dari agensi SM Entertainment pada Senin.

Mengutip laporan Yonhap, Senin, tur konser tersebut dimulai di kota Seoul, Korea Selatan, pada Desember 2021. Grup yang berisi sembilan personel ini tampil dalam 28 putaran konser di beberapa negara, termasuk Amerika Serikat, Jepang, Filipina, Meksiko, dan Brasil.

Sebagai informasi, Indonesia juga menjadi tempat persinggahan bagi NCT 127 yang berlangsung di ICE BSD City Tangerang pada 4 dan 5 November 2022.

Sayangnya, konser pada hari pertama di Indonesia itu harus berhenti sebelum waktunya menyusul laporan polisi yang menyebutkan sebanyak 30 orang penonton pingsan.

Rangkaian konser “Neo City: The Link” sendiri berakhir di Mexico City, Meksiko pada Sabtu (28/1).

Setelah menyelesaikan tur global, NCT 127 pada hari sebelumnya merilis repackaging dari album full-length keempatnya berjudul "Ay-Yo”.

Melakukan debutnya pada 2016 sebagai sub-unit dari boy band NCT, grup NCT 127 telah menarik banyak pengikut di luar negeri, terutama di AS dan Amerika Latin.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])