Nusantaratv.com - Jenazah pendiri Teater Koma, Norbertus Riantiarno atau akrab dikenal dengan nama Nano Riantiarno yang meninggal dunia pada Jumat kemarin, dimakamkan di Taman Pemakaman Giri Tama, Desa Tonjong, kecamatan Kemang, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (21/1/2023).
Hal itu disampaikan putra sulung Nano dan Rangga Riantiarno, Rangga Bhuana.
"Iya, akan dimakamkan di Taman Pemakaman Giri Tama, Bogor, Jawa Barat, sekitar pukul 12.00 WIB siang," ujarnya.
Rangga menuturkan lokasi pemakaman sudah diputuskan pihak keluarga setelah berembug. Di lokasi pemakaman itu pula, terdapat makam kedua orang tua Ratna Riantiarno.
Sepanjang kariernya sebagai dramawan, Nano Riantiarno meninggalkan banyak karya untuk dikenang. Salah satunya pementasan Opera Kecoa yang pernah dilarang pentas hingga Sampek Engtay yang menerima Rekor MURI.
Setelah disemayamkan kemarin dan dihadiri banyak pelayat, rencananya jenazah Nano Riantiarno bakal dimakamkan
Penggawa Teater Koma itu meninggal di usia 73 tahun. Sebelum meninggal, sejak 4 tahun terakhir Nano Riantiarno mengalami pembengkakan di bagian paha kiri. Pada 8 November 2022, diangkatlah tumor tersebut.
Awal Desember, Nano Riantiarno semakin mengalami sesak napas dan sering batuk-batuk. Diduga ada cairan yang menumpuk di bagian paru-parunya. Sutradara Mahabharata itu menceritakan setelah diangkat bagian tumornya, Nano menjalani rawat inap di RS Kanker Dharmais.
"Diambil cairan paru-paru, itu yang bikin sesak napas. Dari tanggal 27 (Desember), kami gantian berjaga sampai akhirnya pulang Senin kemarin," sambungnya.
Setelah Senin (16/1) awal pekan ini, kondisi kesehatan Nano Riantiarno terus menurun.
"Kalau dibilang sakit ada, karena kelamaan berbaring. Bagian bokongnya agak sakit, lecet," kata Rangga.
Saat itu, dokter di RS Kanker Dharmais memperbolehkan Nano pulang dan menjalani rawat jalan asalkan tetap membawa selang untuk mengeluarkan cairan dalam paru-paru dan hal itu membantunya.
"Ya pada akhirnya paru-paru napasnya jelek, jadi sulit juga karena bergerak di kasur cukup sulit," pungkasnya.




Sahabat
Ntvnews
Teknospace
HealthPedia
Jurnalmu
Kamutau
Okedeh