Hakim Kabulkan Gugatan Banding Merek Gen Halilintar

Nusantaratv.com - 16 Desember 2022

Gen Halilintar/Instagram
Gen Halilintar/Instagram

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Majelis Hakim Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat mengabulkan banding Gen Halilintar gugatan perkara merek. Putusan tersebut telah dibacakan pada 5 Desember 2022.

Melalui kuasa hukum manajemen Gen Halilintar, Suyud Margono menyampaikan keluarga Gen Halilintar menyambut baik putusan majelis hakim dalam perkara gugatan tersebut.

"Keluarga melalui manajemen menyambut baik keputusan Pengadilan Niaga ya," ujar Suyud Margono kepada awak media.

Sebelum memenangkan gugatan banding di Pengadilan Niaga, gugatan merek dari Gen Halilintar sempat ditolak dua kali. Halilintar Anofial Asmid selaku kepala keluarga Gen Halilintar terus memperjuangkannya memenangkan gugatan banding ini. Tak lain tujuannya adalah menjaga nama baik keluarga.

"Pak Anofial sendiri ingin tetap ini diajukan terus, agar ini tak membingungkan publik, relasi, kolega dan fans. Ini menjaga nama baik mereka ya. Foto ini kesatuan foto yang esensinya dimiliki Gen Halilintar," tutur Suyud Margono.

Sejatinya, merek Gen Halilintar sudah terdaftar di kelas-kelas lain. Gugatan tersebut diajukan atas adanya kesamaan merek di kelas 25,

"Gen Halilintar sudah terdaftar lebih di kelas lain, hanya di kelas 25 ini ada merek serupa yang lebih dulu. Sehingga klien kami terhalang," terang Suyud Margono.

"Logonya klien kami memang sudah pakai foto (keluarga) sejak awal ya," imbuhnya.

Suyud Margono menjelaskan pertimbangan majelis hakim yang pada akhirnya mengabulkan gugatan banding Gen Halilintar.

"Dalam pertimbangan majelis hakim, esensi pembeda yang dominan dalam suatu permohonan pendaftaran merek dapat berupa gambar / logo, maka apabila suatu merek diambil dari nama orang yang dikenal (terkenal) maka keterkenalan memiliki dan sebagai esensi atau ciri khas tersendiri," jelas Suyud Margono.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])