500 Karyawan Ditraktir Raffi Ahmad di Hotel Mewah

500 Karyawan Ditraktir Raffi Ahmad di Hotel Mewah

Nusantaratv.com - 25 Februari 2023

Raffi Ahmad, Nagita Slavina bersama para karyawannya/Instagram
Raffi Ahmad, Nagita Slavina bersama para karyawannya/Instagram

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Beberapa waktu lalu, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad merayakan ulang tahun bersama para karyawannya. Hal itu terlihat dari Instagram keduanya.

"Dinner time semalem seruuu abiss!!!! Gak nyangka banget.. Dari garasi yang cuma 5 karyawan sekarang udah hampir 500 karyawan RANS IS THE BEST," tulis Raffi Ahmad dalam Instagram miliknya.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengaku tak menyangka saat ini memiliki 500 karyawan.

"Terima kasih untuk semua yang sudah datang. Seingat saya dulu di RANS dulu hanya 5 orang, tapi sekarang sudah 500 orang," ujar Raffi Ahmad.

"Jangan begitu, aku menangis," kata Nagita Slavina. 

"Jangan menangis sayangku," kata Raffi Ahmad.

"Oke ga usah dilanjutin pembicaraannya, nanti aku nangis," kata Nagita Slavina.

"Pokoknya hari ini aku berterima kasih kepada kalian semua, terima kasih sudah mau datang ke sini," kata Raffi Ahmad.

Pesan tersebut mendapat tanggapan dari warganet. Mereka mengaku sangat bangga melihat perkembangan Raffi Ahmad selama ini. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close