PLN Babel Gencarkan Sosialisasi Keselamatan Ketenagalistrikan

PLN Babel Gencarkan Sosialisasi Keselamatan Ketenagalistrikan

Nusantaratv.com - 05 Desember 2022

Foto bersama usai kegiatan sosialisasi keselamatan ketenagalistrikan yang digelar PT PLN UIW Bangka Belitung bersama Dinas ESDM Provinsi Babel. ANTARA/HO-PLN Babel
Foto bersama usai kegiatan sosialisasi keselamatan ketenagalistrikan yang digelar PT PLN UIW Bangka Belitung bersama Dinas ESDM Provinsi Babel. ANTARA/HO-PLN Babel

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com - Perusahaan Listrik Negara Unit Induk Wilayah Kepulauan Bangka Belitung menggencarkan sosialisasi guna meningkatkan partisipasi dan kepedulian masyarakat terhadap keselamatan ketenagalistrikan di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

"Bicara tentang keselamatan ketenagalistrikan maka perlu partisipasi dan kepedulian masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan," kata Manajer PLN UP3 Bangka Edy Saputra di Pangkalpinang, Senin.

Menurut dia, sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat penting dilakukan agar masyarakat mendapatkan informasi yang tepat terkait keselamatan ketenagalistrikan sehingga bisa terhindar dari bahaya yang ditimbulkan dari listrik

Ia mencontohkan bahaya listrik yang sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari, antara lain terjadinya arus pendek listrik yang diakibatkan ketidakpahaman atau kelalaian masyarakat, bermain layang-layang di sekitar jaringan listrik, menggunakan stop kontak yang tidak standar atau melebihi beban dan lainnya.

Edy menjelaskan, saat ini PLN UP3 Bangka melayani lima kabupaten/kota, yaitu Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka, Bangka Tengah, Bangka Selatan dan Bangka Barat dengan jumlah pelanggan mencapai 413.224 konsumen.

"Kami secara rutin melaksanakan kegiatan sosialisasi dan edukasi guna meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap listrik," katanya.

Menurut dia, listrik memiliki manfaat luar biasa untuk memenuhi berbagai kebutuhan hidup sehari-hari, namun listrik juga bisa menjadi berbahaya apabila tidak diperlakukan sebagaimana mestinya dan peruntukannya.

"Untuk itu kami mengimbau masyarakat selalu waspada terhadap bahaya yang bisa ditimbulkan oleh listrik apabila tidak digunakan sebagaimana mestinya," katanya.

Inspektur Listrik Dinas ESDM Provinsi Babel Ahmad Zulkurnia menyampaikan regulasi keselamatan ketenagalistrikan diterbitkan bertujuan untuk memberikan jaminan layanan listrik yang andal, aman dan ramah lingkungan.

Ia menjelaskan, jaminan listrik andal merupakan penjabaran dari upaya menjamin keandalan bagi instalasi tenaga listrik yang beroperasi secara berkesinambungan sesuai mutu yang dipersyaratkan.

Selanjutnya, jaminan aman yaitu memberikan rasa aman bagi instalasi dan aman dari bahaya manusia dan makhluk hidup lainnya, sedangkan ramah lingkungan perlu dikedepankan untuk memenuhi syarat ambang batas medan listrik dan medan magnet, baku mutu emisi, nilai ambang batas bising, dan baku mutu limbah.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close