Bocoran Ukuran Layar iPhone 17 Plus, Bakal Hadir Dengan Layar Lebih Kecil

Nusantaratv.com - 23 April 2024

iPhone/  (Gizmochina)
iPhone/ (Gizmochina)

Penulis: Muslimin

Nusantaratv.com - Baru-baru ini Apple dikabarkan akan menggunakan layar lebih kecil dari model iPhone 17 Plus dibanding perdahulunya.

Adapun rumor tersebut disebarkan oleh Ross Young dari Display Chain Consultants dikutip dari Android Authority pada Selasa (23/4/2024).

Seperti diketahui, pada seri iPhone 15 memiliki layar 6,1 inci, iPhone 15 Plus berukuran 6,7 inci dan Pro dan Pro Max berukuran 6,1 dan 6,7 inci.

Sementara menurut Young mengisyaratkan bahwa ukuran layar dari iPhone 17 plus mungkin berada di antara iPhone 17, atau Pro.

Baca juga: Apple Dikabarkan Gunakan Google Gemini untuk AI di iPhone

Itu bukan satu-satunya perubahan tampilan yang terjadi pada seri iPhone 17, Apple dikabarkan akan melengkapi semua model iPhone 17 dengan panel LTPO OLED.

Hal ini memungkinkan iPhone standar dan Plus untuk memasuki ProMotion dengan kecepatan refresh 120Hz, sebuah fitur yang saat ini eksklusif untuk model Pro.

Meskipun seri iPhone 17 masih jauh, tetapi seri iPhone 16 akan segera hadir dan diperkirakan akan menampilkan perombakan ukuran layarnya.

IPhone 16 Pro kemungkinan akan memiliki layar 6,3 inci, sedangkan iPhone 16 Pro Max dapat menampilkan layar terbesar di iPhone, dengan kanvas 6,9 inci.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])