Shin Tae-yong: Sudah Waktunya Indonesia ke Pentas Olimpiade

Nusantaratv.com - 28 April 2024

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bersama Witan Sulaeman
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bersama Witan Sulaeman

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Shin Tae-yong bisa membuat sejarah baru bagi sepak bola Indonesia jika mampu mengalahkan Uzbekistan pada laga semifinal Piala Asia U-23 2024 yang akan berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Senin (28/4) pukul 21.00 WIB.

Sebab kemenangan pada laga itu membawa Timnas Indonesia U-23 untuk kembali berpartisipasi pada ajang Olimpiade sejak 68 tahun terakhir.

Tercatat, terkahir kali cabang olahraga sepak bola  berpartisipasi di Olimpiade pada tahun 1956 yang berlangsung di Melbourne.

Menanggapi hal tersebut, Shin Tae-yong mengatakan kalau dirinya tak terbebani dengan harapan besar masyarakat Indonesia yang menginginkan Timnas Indonesia bisa tampil di ajang Olimpiade.

Pelatih berusia 53 tahun itu memastikan pasukannya bakal tampil dengan semangat tinggi dan akan menikmati jalannya pertandingan saat meladeni kerasnya permainan Uzbekistan.

"Saya minta maaf, sebenarnya saya tidak tahu tentang Indonesia yang berpartisipasi di Olimpiade sebelumnya. Dan saya mendengar sebelum Olimpiade terakhir di Melbourne (1956) terjadi 68 tahun yang lalu," kata Shin Tae-yong.

"Tapi bagaimanapun, kali ini saatnya Indonesia ikut serta di pentas Olimpiade. Saya tidak merasa ada tekanan besar, saya berusaha menikmati saat ini tantangan ini, kemudian saya akan memiliki momen bahagia bersama para pemain," sambungnya.

Shin Tae-yong pun menargetkan ingin membawa Timnas Indonesia U-23 tampil di ajang Olimpiade. Dengan begitu, target kemenangan menjadi harga mati saat menghadapi Uzbekistan nanti.

"Jadi kali ini saya akan membawa tim Indonesia ke pentas Olimpiade," pungkas Shin Tae-yong.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])