Prabowo Serahkan Bonus untuk Peraih Medali SEA Games 2025 di Istana Negara, Emas Dapat Rp1 Miliar

Prabowo Serahkan Bonus untuk Peraih Medali SEA Games 2025 di Istana Negara, Emas Dapat Rp1 Miliar

Nusantaratv.com - 08 Januari 2026

Presiden Prabowo Subianto memberikan bonus ke atlet SEA Games 2025 di Istana Negara. (Foto: NTVnews)
Presiden Prabowo Subianto memberikan bonus ke atlet SEA Games 2025 di Istana Negara. (Foto: NTVnews)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Presiden Prabowo Subianto menyerahkan bonus kepada atlet peraih medali di ajang SEA Games Thailand 2025 di Istana Negara, Jakarta, Kamis, 8 Januari 2026.

Sebelum Prabowo memberikan pemberian bonus secara simbolis terlebih dahulu di putar satu video perjuangan para atlet di SEA Games 2025 dengan backsound lagu "Tanah Air Ku".

Selanjutnya, Prabowo memberikan langsung bonus pada perwakilan atlet seperti dari Martina Ayu perorangan Triathlon, Edgar Xavier Cabang Wushu hingga Basral Gaitho Cablr Skateboard dengab masing-masing bonus Rp1 miliar.

Beberapa menteri turut hadiri dalam pemberian bonus ini, seperti Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir, Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari, Menko Perekonomian yang juga Ketua Umum PB Wushu Indonesia Airlangga Hartarto, Menteri Investasi dan Hilirisasi sekaligus CEO Danantara yang juga Ketua Umum Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI), Kapolri yang juga Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Presiden Prabowo Subianto memberikan bonus ke atlet SEA Games 2025 di Istana Negara. (Foto: NTVnews)

Sebagai informasi, Presiden Prabowo Subianto menyiapkan bonus sebesar Rp1 miliar bagi setiap atlet Indonesia yang berhasil meraih medali emas pada ajang SEA Games 2025 di Thailand. Sementara itu, peraih medali perak mendapat Rp315 juta dan medali perunggu mendapat Rp157,5 juta.

Sementara itu, pada ajang SEA Games Thailand 2025, kontingen Indonesia mengoleksi total 91 medali emas, 112 medali perak, dan 130 medali perunggu. Raihan tersebut menempatkan Indonesia berada di peringkat dua klasemen akhir SEA Games 2025.

Raihan itu juga melampaui raihan di SEA Games Kamboja 2023. Kontingen Indonesia saat itu meraih 87 medali emas, 80 perak, dan 109 perunggu. Hasil itu membuat Indonesia harus puas berada di peringkat tiga klasemen akhir.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close