Matheus Pato Borong Gol ke Gawang MU

Matheus Pato Borong Gol ke Gawang MU

Nusantaratv.com - 01 Oktober 2022

Matheus Pato
Matheus Pato

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Semua misi yang diusung Borneo FC Samarinda melawan Madura United FC tercapai. Tim berjuluk Pesut Etam sukses mencukur tim tamu 3-0 pada laga pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 di Stadion Segiri, Sabtu (1/10) sore.

Aktor penting di laga ini ialah Matheus Pato. Striker berpaspor Brasil ini sukses memborong semua gol (6', 45', 64').

Kemenangan atas Madura United berarti besar bagi Pesut Etam. Paceklik victory selama tiga pekan pupus. Rekor negatif yang selalu kebobolan dalam empat laga terakhir juga sirna.

Asisten pelatih Borneo FC Miftahudin Mukson bersyukur timnya bisa mendulang kemenangan. Dia menyebut hasil yang didapat buah kerja keras pemain di lapangan.

"Alhamdulillah hasil yang luar biasa disyukuri. Strategi yang kami siapkan juga berjalan lancar dan semoga bisa berlanjut di laga-laga selanjutnya," ujar Miftah, sapaannya.

Namun Miftah menyebut strategi yang berjalan sudah campur tangan Andre Gaspar. Juru taktik anyar asal Brasil ini belum bisa mendampingi tim karena terkendala administrasi.

"Warna baru sudah ada sejak kedatangan pelatih baru (Andre Gaspar). Laga berikutnya sudah bisa mendampingi tim," terangnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close