Cetak Pemuda untuk Guncangkan Dunia Lewat Sondang Tampubolon Esport Tournament 2023

Cetak Pemuda untuk Guncangkan Dunia Lewat Sondang Tampubolon Esport Tournament 2023

Nusantaratv.com - 12 Agustus 2023

Sondang Tampubolon Esport Tournament 2023 / Foto: Arf18
Sondang Tampubolon Esport Tournament 2023 / Foto: Arf18

Penulis: Arfa Gandhi

Sondang juga berharap dari kegiatan ini bisa melahirkan sejumlah gamers yang nantinya dapat membanggakan Indonesia lewat olahraga esports baik dikancah nasional maupun internasional.

"Untuk para pemain Saya berharap dari turnamen ini lahir para gamers-gamers dan bukan hanya gamers yang ikut trend kepinginan, tetapi juga bisa memunculkan atlet esport khususnya dari Jakarta Timur. Tidak hanya itu, saya juga berharap bisa melahirkan pemuda yang bisa  menciptakan game-game baru yang inovatif, edukatif sampai menjadi viral dan banyak diminati tidak hanya di Indonesia tapi  juga di negara-negara lain," harap Sondang.

Melihat animo dari para pemuda yang begitu antusias mengikuti turnamen esport ini, Sondang juga memastikan bakal kembali menggelar kejuaraan yang lebih besar dengan beberapa game yang dipertandingkan.

"Selain mobile legends selanjutnya mungkin nanti akan digelar game-game lain seperti PUGB. Karena saya melihat animonya sangat bagus ini, baru pertama sudah ada 32 tim dan saya menyerap aspirasi itu dan kita akan melanjutkannya nanti," tutup Sondang.

Sebagai informasi, Sondang Tampubolon Esport Tournament 2023 yang berlangsung di Rumah Aspirasi Sondang Tampubolon ini diikuti oleh 32 tim yang berasal dari tiga kecamatan di Jakarta Timur, yakni Pulogadung, Cakung dan Matraman.

kegiatan positif yang diramaikan oleh ratusan pemuda ini juga mendapat dukungan dari partai PDI Perjuangan dan Taruna Merah Putih.

Halaman

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close