Ibu dan Anak di Kabupaten Ngada Jadi Korban Penganiayaan yang Dilakukan Seorang ASN

Nusantaratv.com - 06 Februari 2022

TKP tindak pidana penganiayaan terhadap ibu dan anak di Kabupaten Ngada. Foto (istimewa)
TKP tindak pidana penganiayaan terhadap ibu dan anak di Kabupaten Ngada. Foto (istimewa)

Penulis: Gabrin | Editor: Supriyanto

Nusantaratv.com - Silvianus Nae (31) seorang ASN asal Kabupaten Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) diduga melakukan penganiayaan terhadap Maria Katarina Pati Uge alias Rina (43) dan putra kandungnya  Greselo Oktaviano Prama Alias Raysa (12),  warga Kelurahan Ngedukelu, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada pada Sabtu, (5/2/2022).

Kasat reskrim Polres Ngada, Iptu Bayu Rizki Subagyo mengatakan bahwa tindak pidana penganiayaan berat tersebut terjadi pada Sabtu pagi, sekitar pukul 08.30 Wita di dalam kios milik korban Maria Katarina Pati Uge yang beralamat di Kelurahan Trikora, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada.

"Pelaku menganiaya korban saudari Maria Katarina Pati Uge dan saudara Greselo Oktaviano Pramana menggunakan sebilah parang sehingga korban saudari Maria Katarina Pati Uge dan Greselo Oktaviano Pramana mengalami luka robek," jelasnya.

Ia menjelaskan, saat ini  kedua korban sedang menjalani perawatan intensif oleh petugas Rumah Sakit Umum Daerah Bajawa. 

Hingga saat ini petugas terus melakukan pencarian terhadap pelaku yang diduga melarikan diri.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])