AHM Segarkan Scoopy dan Beri Garansi 5 Tahun untuk Rangka

Nusantaratv.com - 25 Oktober 2023

New Honda Scoopy pada ajang IMOS+ 2023. (ANTARA/Chairul Rohman)
New Honda Scoopy pada ajang IMOS+ 2023. (ANTARA/Chairul Rohman)

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - PT Astra Honda Motor (AHM) kembali memberikan penyegaran warna dan juga striping baru terhadap New Honda Scoopy pada gelaran Indonesia Motorcycles Show (IMOS+) 2023.

Tidak hanya memberikan penyegaran, AHM juga memberikan jaminan yang membuat tenang para konsumennya melalui garansi rangka baru dari semula 1 tahun menjadi 5 tahun tanpa batas jarak tempuh (kilometer).

Direktur Marketing AHM Octavianus Dwi mengatakan bahwa penyegaran ini sejalan dengan komitmen perusahaan dalam menghadirkan kepuasan kepada setiap pelanggan.

“Pilihan warna dan desain striping terbaru pada New Honda Scoopy memberikan ruang pilihan pecinta motor skutik yang ingin tampil berbeda dan siap menjadi pusat perhatian,” kata Octavianus Dwi di ICE BSD, Tangerang, Rabu.

Pada kesempatan ini, pihaknya memberikan siraman warna baru dengan pilihan warna Sporty Red dan Sporty Grey, sementara untuk varian Fashion hadir dengan warna Fashion Blue dan Fashion Brown.

Kedua varian yang memiliki warna dan striping baru tersebut hadir dengan harga Rp21 juta on the road Jakarta, sedangkan untuk warna Stylish Red dan Stylish Green serta varian Prestige dengan pilihan warna Prestige White dan Prestige Black hadir dengan harga Rp22 juta.

Tidak hanya itu, PT AHM dalam menjamin keamanan bagi setiap konsumennya, resmi memperpanjang masa garansi rangka menjadi 5 tahun untuk semua kendaraan yang menggunakan rangka eSAF.

“Jaminan garansi rangka terbaru juga membuat penggunanya dapat tampil lebih percaya diri berkendara harian sesuai gaya hidup unik dan fashionable yang mereka miliki,” ujar Octa.

Program ini dirasa dapat memberikan ketenangan kepada setiap konsumen Honda, karena garansi ini tidak memiliki batasan jarak tempuh bagi sepeda motor baru yang diterima konsumen sejak 25 Oktober 2023.

Program garansi ini juga tidak hanya berlaku untuk New Honda Scoopy, melainkan semua model kendaraan yang dipasarkan oleh Honda seperti motor skutik, cub, sport, motor listrik, hingga big bike.

“Periode baru masa garansi rangka 5 tahun serta perpanjangan jarak tempuh pada garansi komponen injeksi PGM-FI, mesin, dan kelistrikan adalah bentuk tanggung jawab sekaligus apresiasi kami atas kepercayaan dan loyalitas pelanggan terhadap sepeda motor Honda,” ujar dia.

Memang pada ajang IMOS+ 2023, pihaknya juga menghadirkan garansi yang membuat para konsumen menjadi tenang menggunakan motor Honda seperti perpanjangan jarak tempuh pada komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan dan komponen rangka selama 1 tahun atau 12.000 km.

“Kami ingin meningkatkan kepuasan, kesenangan, dan kebebasan konsumen setia Honda dalam menikmati sensasi berkendara dengan teknologi dan layanan purna jual terbaik kami yang tersebar luas di penjuru Indonesia,” ucap Octa.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])