Wakapolda Maluku Imbau Nelayan Pantau Info BMKG Antisipasi Cuaca Buruk

Wakapolda Maluku Imbau Nelayan Pantau Info BMKG Antisipasi Cuaca Buruk

Nusantaratv.com - 20 Januari 2023

Wakapolda Maluku Brigjen Pol Stephen M. Napiun saat mengunjungi masyarakat nelayan di Dusun Seri, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, Jumat. (ANTARA/HO-Polda Maluku)
Wakapolda Maluku Brigjen Pol Stephen M. Napiun saat mengunjungi masyarakat nelayan di Dusun Seri, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, Jumat. (ANTARA/HO-Polda Maluku)

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com - Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Maluku Brigjen Pol Stephen M. Napiun mengimbau nelayan memantau informasi Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) sebagai antisipasi cuaca buruk di laut.

Wakapolda saat melaksanakan program "Basudara Manise", mengunjungi masyarakat nelayan di Dusun Seri Kecamatan Nusaniwe  Kota Ambon.

"Berhati-hatilah dalam mencari nafkah di laut karena situasi dan kondisi cuaca yang sering berubah-ubah. Sering pantau informasi BMKG terkait dengan prakiraan cuaca. Kami harapkan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," kata Wakapolda Maluku di Ambon, Jumat.

Wakapolda juga mengajak para nelayan dan juga masyarakat, khususnya di Dusun Seri agar dapat bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif.

"Mari kita semua bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas sehingga terciptanya situasi yang aman dan kondusif," ajaknya.

Ia berharap nelayan tetap semangat dalam bekerja agar dapat membantu kebutuhan keluarga. “Tetap semangat dan hati-hati dalam bekerja,” harapnya.

Saat menyambangi nelayan di Dusun Seri Desa Latuhalat, Wakapolda Maluku didampingi Direktur Binmas Polda Maluku dan Kapolsek Nusaniwe.

"Kedatangan ke sini dalam rangka menindaklanjuti program Bapak Kapolda Maluku yaitu Basudara Manise dengan mengunjungi seluruh elemen masyarakat," ucap Wakapolda Maluku.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close