Prabowo Singgung Pakar di Podcast yang Seolah Tahu Dirinya

Prabowo Singgung Pakar di Podcast yang Seolah Tahu Dirinya

Nusantaratv.com - 06 Januari 2026

Presiden Prabowo Subianto di perayaan Natal Nasional 2025. (Foto: NTVnews.id)
Presiden Prabowo Subianto di perayaan Natal Nasional 2025. (Foto: NTVnews.id)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Presiden Prabowo Subianto menilai pesatnya perkembangan teknologi berpotensi menimbulkan dampak negatif apabila tidak disikapi secara arif. 

Kepala Negara menyoroti maraknya media sosial yang dipenuhi berbagai siniar (podcast) serta komentar dari sejumlah pihak yang mengklaim diri sebagai pakar.

Menurut Prabowo, salah satu masalah yang muncul adalah ruang diskusi publik yang kerap dipenuhi pendapat tanpa dasar yang jelas. Dia menilai banyak pihak berbicara sembarangan demi memancing sensasi dan menciptakan kegaduhan.

"Dengan banyak podcast-podcast, banyak pakar itu bicara, asal bicara," ujar Prabowo saat memberikan sambutan dalam Perayaan Natal Nasional 2025 di Jakarta, Senin malam, 5 Januari 2026.

Prabowo juga menyinggung fenomena orang-orang yang merasa paling memahami jalan pikirannya. Dia menyebut ada pihak yang seolah-olah lebih mengetahui isi kepalanya dibandingkan dirinya sendiri.

"Jadi saya lihat ada pakar-pakar yang selalu mengerti pikiran Prabowo Subianto. Jadi kadang-kadang, kalau saya mau cek kira-kira apa yang dipikirkan Prabowo Subianto, saya cari podcast," kata Prabowo.

Selain itu, Prabowo menyoroti narasi di ruang publik yang kerap menggambarkan dirinya tengah mengalami konflik internal atau perselisihan politik. Dia menegaskan anggapan tersebut tidak sesuai dengan kenyataan.

"Ngarang itu dia. 'Prabowo sedang konflik internal dengan ini, nanti dengan itu'. Senangnya ramai, gaduh, padahal nggak ada saudara-saudara," tegas Prabowo.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close