RamenYA! Buka Kedai Baru di Baywalk Mall

Nusantaratv.com - 02 Januari 2023

Kedai RamenYA! yang berada di Baywalk Mall, Pluit, Jakarta Utara (ANTARA/Ho/RamenYA!)
Kedai RamenYA! yang berada di Baywalk Mall, Pluit, Jakarta Utara (ANTARA/Ho/RamenYA!)

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - RamenYA! kembali melebarkan jangkauannya di wilayah Jakarta dengan membuka kedai baru di Baywalk Mall, Pluit, Jakarta Utara.
 
Dengan hadirnya cabang ke 63 ini, RamenYA! menargetkan menjadi outlet ramen terbanyak di Indonesia, dengan menghadirkan ramen murah, enak, dan Halal.
 
"Lokasi ini sangat strategis yaitu di main lobi dan satu-satunya restoran yang ada di area retail," ujar Marketing Komunikasi RamenYA!, Irma Amalia melalui keterangan resminya, Senin.
 
Dari segi konsep interior, kedai ramen terbaru ini tidak terlalu jauh berbeda dengan RamenYA! lainnya. Begitu juga dengan menu ramen andalannya.
 
Namun, Irma membocorkan akan ada menu baru yang diluncurkan pada tahun ini.
 
Dalam kurun waktu empat tahun, RamenYA! berhasil membuka 63 kedai yang tersebar di Indonesia, tanpa waralaba. Pada 2023, RamenYA! berencana membuka 15 kedai lagi yang tersebar di kota Binjai, Malang, Madiun, Palembang, Medan dan Jakarta
 
"RamenYA! juga sudah menunjuk satu penyanyi muda untuk menjadi brand ambassador. Tunggu saja," kata Irma.
 
RamenYA! memiliki konsep ramen Jepang halal. Hal ini dibuktikan dengan terdaftarnya di LPPOM MUI sebagai kedai ramen yang sudah bersertifikasi Halal.
 
Dengan pilihan menu ramen mulai dari Rp28 ribu, seperti Donburi, Chicken Curry Ramen dan Dry Ramen. Ada juga Legendary Chicken Ramen, kuah kaldu asli yang gurih membuat ramen ini menjadi paling laris.
 
Bentuk mie pada ramen juga dapat dipilih oleh pelanggan. Selain itu ciri khas RamenYA! adalah dengan menambah cita rasa Indonesia berupa sambal bawang bagi para pecinta pedas.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])