Pria Jepang Ini Wujudkan Mimpinya Jadi Serigala, Habiskan Biaya Hampir Rp360 Juta

Nusantaratv.com - 06 Januari 2023

Seorang pria asal Jepang dilaporkan telah menghabiskan uang hampir Rp360 juta untuk membeli kostum serigala buatan tangan demi memenuhi impiannya menjadi seekor serigala. (Zeppet via Oddity Central)
Seorang pria asal Jepang dilaporkan telah menghabiskan uang hampir Rp360 juta untuk membeli kostum serigala buatan tangan demi memenuhi impiannya menjadi seekor serigala. (Zeppet via Oddity Central)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Seorang pria asal Jepang dilaporkan telah menghabiskan uang hampir 3 juta yen (US$23.000 atau sekitar Rp360 juta) untuk membeli kostum serigala buatan tangan demi memenuhi impiannya menjadi seekor serigala.

Zeppet, perusahaan Jepang yang memiliki spesialisasi dalam efek dan model khusus, menjadi berita utama tahun lalu, ketika mengungkapkan jika perusahaan ini membuat pakaian anjing khusus untuk pelanggan yang menginginkannya hidup seperti seekor anjing.

Kostum anjing collie kualitas tinggi, yang diklaim Zeppet dirancang mengadaptasi anatomi manusia, mendapat perhatian setelah menjadi viral di Twitter. Baru-baru ini, perusahaan yang sama mengumumkan jika mereka telah menerima pesanan yang lebih menantang dari seseorang yang berfantasi ingin hidup menjadi seekor serigala.

"Karena kecintaan saya pada hewan sejak kanak-kanak dan sejumlah setelan hewan muncul di TV, saya memimpikan menjadi salah satunya suatu hari nanti," demikian seorang pelanggan tanpa menyebutkan identitasnya menulis di situs web Zeppet, seperti dilansir dari laman Oddity Central, Jumat (6/1/2023). 

"Pada pemakaian terakhir, saya takjub dengan perubahanku di cermin. Ini saat-saat impianku menjadi kenyataan," lanjutnya.

Kostum anjing collie realistis dilaporkan menelan biaya 2 juta yen, tetapi kostum serigala yang baru ini lebih mahal lagi yakni 3 juta yen (US$23.000). Namun, manusia serigala misterius tersebut tampaknya sangat puas dengan apa yang dibelinya.

"Pesananku 'terlihat mirip dengan serigala yang berjalan dengan dua kaki' memang sulit, tetapi setelah lengkap, ini kelihatan seperti yang saya bayangkan," ujar pelanggan misterius kepada Zeppet.

"Tidak hanya spesifikasinya sempurna menutupi seluruh tubuh, tetapi ventilasinya nyaman bagi pemakainya," tambahnya.

Perusahaan Jepang tersebut dilaporkan menghabiskan tiga puluh hari untuk menyelesaikan proyek tidak biasa ini. Staf perusahaan ini bahkan 'mengecek gambar-gambar serigala sesungguhnya untuk mendiskusikan detail-detail yang lebih kecil' dan digabungkan ke dalam kostum ini. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])