Pasca Lebaran, Harga Bawang Merah di Jakarta Meroket Rp80 Ribu per Kilogram!

Nusantaratv.com - 21 April 2024

Bawang merah/ist
Bawang merah/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Pasca Lebaran, harga bawang merah di Jakarta meroket tembus Rp 80.000 per kilogram.

Kenaikan tajam itu terlihat dari data Panel Harga Badan Pangan Nasional, pada Minggu (21/4/2024). 

Data menyebutkan harga bawang merah di pedagang eceran pada wilayah DKI Jakarta per hari ini, rata-rata Rp 80.000 per kilogram.

Angka tersebut naik tajam dalam sehari hingga 12,8%. Padahal sehari sebelumnya, pada Sabtu (20/4/2024) 
rata-rata harga bawang merah masih Rp 69.760 per kilogram.

Untuk harga bawang merah rata-rata nasional berada di level Rp 51.500 per kilogram hari ini. Harga rata-rata tertinggi di Papua Tengah Rp 79.600 per kilogram dan harga rata-rata terendah di Rp 35.700 di Provinsi Kepulauan Riau. 

Kenaikan harga bawang merah tak hanya terjadi di wilayah Jakarta. Hal yang sama juga terjadi di Solo dan Bangka Belitung serta beberapa wilayah Indonesia lainnya. 

Di sejumlah pasar tradisional di Solo harga bawang merah juga melonjak mulai kisaran Rp 65 ribu hingga Rp 70 ribu per kilogram (kg). Untuk harga di tingkat eceran bahkan ada yang menembus Rp 80 ribu per kg.

Sedangkan harga bawang putih saat ini di kisaran Rp 40 ribu hingga Rp 42 ribu per kg. 

Di Pasar Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung harga bawang merah Brebes menyentuh Rp85.000 per kilogram.

Sementara harga bawang merah Batu mencapai Rp65.000 per kilogram.

Diduga kenaikan harga bawang merah terjadi akibat faktor cuaca buruk dan terbatasnya  komoditas itu di pasaran.

 


 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])