Harga Cabai Merah Keriting Terjun Bebas, Daging Ayam Masih Tinggi

Nusantaratv.com - 25 Maret 2024

Cabai merah keriting/ist
Cabai merah keriting/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Harga cabai merah keriting mengalami penurunan tajam dalam beberapa hari terakhir. Anjloknya harga cabai merah keriting hingga ke level Rp 28.000/kg dari sebelumnya Rp 50.000/kg terkesan anomali karena biasanya saat Ramadhan harga cabai terbilang tinggi.

Pantauan di di Pasar Jombang Tangerang Selatan, Senin (25/3/2024), salah satu pedagang mengatakan harga cabai merah keriting saat ini Rp 28.000/kg. Penurunan juga terjadi pada harga cabai rawit. 

Ia menduga turunnya harga cabai merah keriting saat ini karena menurunnya permintaan. 

Senada, pedagang lainnya mengatakan harga cabai rawit merah dan cabai rawit hijau juga turun jadi Rp 40.000/kg dari sebelumnya Rp 60.000/kg.

Menurutnya, penurunan harga cabai yang sangat signifikan karena tengah musim panen, sehingga pasokan melimpah. Sementara permintaan di pertengahan Ramadan ini belum meningkat.

Namun, kata dia, biasanya seminggu atau lima hari menjelang Lebaran harga cabai akan marangkak ke angka Rp 70.000-80.000/kg, mengutip detikcom.

Sementara harga bawang merah disebut stabil di level Rp 30.000/kg dan bawang putih Rp 35.000/kg.

Sesuai aturan pemerintah dalam Peraturan Badan Pangan Nasional Nomor 11 Tahun 2022, harga acuan pembelian (HAP) di tingkat petani cabai merah keriting Rp 22.000-Rp 29.600/kg. Sementara harga acuan penjualan (HAP) tingkat konsumen Rp 37.000-Rp 55.000

Untuk harga cabai rawit merah HAP Rp 25.000-31.5000 di tingkat produsen dan Rp 40.000-57.000 di tingkat konsumen.

Sementara itu, fenomena turunnya harga cabai merah keriting juga ditemukan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) saat meninjau harga pangan di Pasar Tambun, Bekasi, pada Sabtu (23/3/2024). Pedagang mengatakan harga cabai merah keriting saat ini Rp 35.000 per kilogram (kg). Kemudian Zulhas mengatakan bahwa harga tersebut turun jauh dari pantauan yang ia lakukan sebelumnya.

Tak hanya harga cabai merah keriting, harga beras juga berangsur turun. 

"Nggak ada lagi beras Rp 17.000-18.000 nggak ada. Kalau dilihat paling mahal Rp 14.000-15.000. Turunnya lebih dari Rp 1000," terangnya.

Tetapi harga telur ayam dan daging ayam masih bertahan di level tinggi Rp 32.000/kg dan Rp 40.000/kg.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])