14 Lokasi Penukaran Uang Baru untuk Lebaran 2024 di Jabodetabek, Dibuka Mulai 18 Maret Sampai 5 April

Nusantaratv.com - 18 Maret 2024

Masyarakat antre untuk melakukan penukaran uang baru/ist
Masyarakat antre untuk melakukan penukaran uang baru/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Bank Indonesia (BI) telah membuka layanan penukaran uang baru untuk Lebaran 2024 di seluruh Indonesia termasuk di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek). Penukaran uang baru bisa dilakukan melalui perbankan atau kas BI. 

Khusus untuk wilayah Jabodetabek, BI telah menetapkan jadwal dan lokasinya lengkap dengan tata caranya. 

Ada 14 lokasi penukaran uang baru di Jabodetabek, berikut daftarnya: 
1. Pasar Senen, Jakarta Pusat Pasar 2. Pramuka, Jakarta Pusat 
3. Pasar Rawa Bening, Jakarta Timur 
4. Pasar Koja, Jakarta Utara 
5. Pasar Palmerah, Jakarta Pusat 
6. Pasar Tebet Barat, Jakarta Selatan 7. Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur 
8. Pasar Slipi, Jakarta Barat 
9. Pasar Surya Kencana, Bogor, Jawa Barat 10. Pasar Kopro, Jakarta Barat 
11. Kaskel Karawang 
12. Kaskel Terpadu Istora Senayan, Jakarta Pusat 
13. Kaskel Kep. Seribu 
14. BI Peduli Mudik: Rest Area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang

Sementara untuk jadwal penukaran uang baru dibuka mulai 18 Maret-5 April 2024, berikut jadwal lengkapnya: 

1. 18 Maret 2024:

-Pasar Senen, Jakarta Pusat 
-Pasar Pramuka, Jakarta Pusat 
-Pasar Rawa Bening, Jakarta Timur 
-Pasar Koja, Jakarta Utara 
-Kaskel Kep. Seribu 

2. 19 Maret 2024: 
-Pasar Palmerah, Jakarta Pusat 
-Pasar Tebet Barat, Jakarta Selatan 
-Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur 

3. 20 Maret 2024:

-Pasar Pramuka, Jakarta Pusat 
-Pasar Rawa Bening, Jakarta Timur 
-Pasar Koja, Jakarta Utara 
-Pasar Slipi, Jakarta Barat 
-Kaskel Kep. Seribu 

4. 21 Maret 2024: 

-Pasar Senen, Jakarta Pusat 
-Pasar Palmerah, Jakarta Pusat 
-Pasar Tebet Barat, Jakarta Selatan 
-Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur 
-Pasar Surya Kencana, Bogor, Jawa Barat 
-Kaskel Kep. Seribu

Baca juga: DPR Minta Pemerintah Perbanyak Tempat Penukaran Uang Baru untuk Permudah Masyarakat 

5. 22 Maret 2024: 

-Pasar Pramuka, Jakarta Pusat 
-Pasar Rawa Bening, Jakarta Timur 
-Pasar Koja, Jakarta Utara 
-Pasar Slipi, Jakarta Barat 

6. 25 Maret 2024:

-Pasar Senen, Jakarta Pusat 
-Pasar Tebet Barat, Jakarta Selatan 
-Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur 
-Pasar Kopro, Jakarta Barat 

7. 26 Maret 2024: 

-Kaskel Karawang 

8. 28-31 Maret 2024:

-Kaskel Terpadu Istora Senayan, Jakarta Pusat 

9. 2-5 April 2024: 

-BI Peduli Mudik: Rest Area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang

Adapun cara melakukan penukaran uang baru di BI untuk Lebaran 2024 masyarakat bisa melakukan pemesanan paket penukaran uang pada Serambi 2024 melalui website PINTAR dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini: 

1. Klik menu penukaran uang rupiah melalui Kas keliling 
2. Pilih provinsi sebagai lokasi untuk melakukan penukaran 
3. Pilih lokasi dan waktu pelaksanaan penukaran yang diinginkan 
4. Klik 'Lanjutkan' 
5. Input data pemesan pada website PINTAR 6. Klik 'Lanjutkan' 
7. Pilih pecahan yang tersedia pada SERAMBI 2024 dengan total maksimal Rp4 juta dan tersedia penukaran UPK 75 
8. Setelah selesai melakukan pemesanan, website PINTAR akan menampilkan kode pemesanan (dapat berupa QR Code). 
9. Kode pemesanan selanjutnya beserta KTP asli ditunjukkan kepada petugas Kas Keliling untuk dilakukan verifikasi saat pelaksanaan penukarang yang rupiah. 

Masyarakat diwajibkan membawa KTP yang sudah digunakan untuk melakukan pemesanan penukaran uang baru dengan status menunggu pelaksanaan penukaran, tidak dapat digunakan kembali untuk melakukan pemesanan penukaran sampai melewati hari penukaran. 

Bukti pemesanan penukaran akan dikirimkan melalui e-mail, atau bisa langsung diundur pada saat selesai melakukan registrasi data pemesanan. Pemesanan bisa dilakukan selama kuota penukaran tersedia. 

Perlu diketahui, paket penukaran uang rupiah di layanan kas keliling BI maksimal Rp4 juta. Bagi masyarakat yang ingin menukarkan uang pecahan sebanyak Rp1 juta maka bisa mendapatkan pecahan uang Rp50.000, Rp20.000, dan Rp10.000.

Sedangkan untuk penukaran pecahan uang Rp5.000 minimal penukaran uang sebesar Rp500.000, untuk pecahan uang Rp2.000 minimal penukaran uang Rp400.000, dan pecahan Rp1.000 minimal penukaran sebesar Rp100.000.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])