Huawei Siapkan Smartphone dengan Kamera Pop-up Pertama, Ini Harga Jualnya
Ponsel Huawei itu akan menyasar konsumen dari kalangan milineal

Jakarta, Nusantaratv.com - Perusahaan telekomunikasi terbesar asal China, Huawei, diketahui tengah menyiapkan smartphone dengan kamera selfir pop-up pertamanya.
Menurut sumber terpercaya, perangkat ini dibanderol di bawah INR 20.000 (US$290) atau sekitar Rp4 jutaan. Ponsel yang akan dirilis Huawei di India dalam waktu dekat itu akan menyasar konsumen dari kalangan milineal.
Dilansir dari GSM Arena, Jumat (19/8/2019), kehadiran smartphone Huawei ini akan menjadi pesaing bagi vendor China lainnya seperti Oppo, Realme, dan Vivo yang lebih dahulu menawarkan kamera selfie dengan fitur pop-up.
Mengacu pada rumor yang ada, smartphone dimaksud digadang sebagai Huawei P Smart Z atau Huawei Y9 Prime (2019). Kedua smartphone ini tampil dengan kamera pop-up dan memiliki kisaran harga yang sama di wilayah pasar lainnya.
Reaksi Kamu






KOMENTAR